Posts

Showing posts from January, 2021

Selingan, Putri Duke dan Earth Wyrm

---------------------------------  “Wah, kamu jadi lebih besar.” “Kalau iya kenapa! Jika aku jadi lebih besar dari ini, aku akhirnya harus tinggal di luar.” “Jadi itu berarti kamu memilih untuk tidak berevolusi lagi?” “Kamu benar. Memangnya kenapa, ada masalah?” “Aku tidak akan mengatakannya, tapi... kamu tinggal di kamar Shun saat ini, kan? Aku tahu kamu seekor naga, tapi benarkah tidak apa-apa untukmu tidur di kamar yang sama dengan seorang lelaki?” “Apakah kamu pikir masalah itu penting kalau sekarang bentukku begini? Terus terang, aku berbeda spesies sekarang, jadi masalah seperti itu bahkan tidak terpikir olehku. Kamu tidak punya selera aneh dengan reptil, kan?” “Tentu tidak!” “Jika kamu punya, jaga untuk dirimu sendiri. Tapi sama sepertiku. Aku tidak punya ketertarikan pada lelaki manusia lagi.” “Oh benarkah?” “Tentu. Aku bisa tahu yang berpenampilan menarik, karena sebelumnya aku seorang manusia, tapi seekor earth dragon normal tidak akan bisa membedakan wajah diant...

(S3) Diary Latihan Fei

------------------------------------------------  Kita harus segera menaikkan level Fei. Karena dia masihlah seekor Earth Dragon muda. Karena dia seekor monster, jika dia tidak berevolusi dari naik level, dia akan mati sebelum mencapai kedewasaan. Untuk bisa berkembang, dia harus mengalahkan monster dan naik level. Fei telah berada di titik dimana dia dalam bahaya jika dirinya tidak segera berevolusi. Sayangnya, aku tidak di izinkan untuk pergi keluar dari akademi. Jadi, aku berbincang ke pelayanku, Anna, dan meminta dia agar membantu menaikkan level Fei. “Baiklah. Kami akan kembali.” Anna meninggalkan lapangan latihan dengan Fei di lengannya. Ada beberapa orang yang menemani dia yang sepertinya para prajurit, tapi karena Anna seorang half elf, dia tidak semuda penampilannya. Dia salah satu seorang pengguna sihir yang paling berbakat di seluruh kerajaan. Aku yakin dia akan bisa membantu Fei berkembang dan pulang dengan aman. Ngomong-ngomong, Anna tidak tahu bahwa Fei seorang reinka...

(5) Laba - Laba vs Fire Wyrm

TL/N : Kali ini Fire Wyrm/cuma wyrm tidak akan diterjemahkan menjadi naga tanpa sayap. Fireball juga ada yang diterjemahin dan juga ada yang engga. -------------------------------------------------- Ikan lele tadi sangat enak. Sungguh pesta yang luar biasa. Skill Taste Enhancement ku bahkan naik sampai ke level 7. Kupikir aku terlalu fokus makan, huh? Tapi kau tidak bisa menyalahkanku! Semua yang kumakan sampai saat ini selalu menjijikkan! Jelas, aku ingin menikmatinya ketika punya sesuatu yang enak untuk dimakan! Sebagai tambahan, Overeating naik sampai level 8. Aku masih punya banyak stok yang tersisa, tapi mungkin karena jumlah yang bisa disimpan meningkat, tidak ada salahnya untuk menambah jumlah stok nya. Plus, aku penasaran ketika itu level 10 dan apa skill turunan atau versi evolusinya dari Overeating. Ini skill yang sangat memudahkanku, jadi aku berharap tinggi. Meskipun, ada sesuatu yang mengangguku. Dan itu adalah skill Pride. Pride termasuk dalam tujuh dosa besar...